Kandangan | Razia Satops Patnal Kantor Wilayah Kalimantan Selatan di Lapas Kelas II Kandangan bekerja sama dengan Polres HSS, BNNK HSS serta Kodim 1003/HSS dalam kegiatan tersebut, Jum'at (23/9).
TIM Satops Patnal Kanwil Kalimantan Selatan bekerja sama dengan TNI/POLRI serta BNNK Kabupaten Hulu Sungai Selatan yang dipimpin langsung oleh Sri Yuwono, selaku Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Kalsel. Yang didampingi oleh Karutan Kelas IIB Kandangan Jeremia Leonta, SH, MH.
Penggeledahan dilakukan di kamar hunian WBP. Hasil dari pelaksanaan Razia Satops Patnal Pas Tingkat Wilayah tidak ditemukanya barang-barang berupa korek api, bolpoint, alat cukur dan botol bekas minyak angin yang dilarang berasa dalam lapas. Selain itu dari uji sampel tes urin para penghuni lembaga Pemasyarakatan dan petugas lapas sendiri dinyatakan negatif dari obat terlarang.
Diharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat meminimalisir benda/barang – barang larangan dan berbahaya di dalam Lapas berupa HP, Narkoba dan Senjata tajam dan barang dapat digunakan oleh penghuni Lapas membuat pelanggaran hukum didalam lapas itu sendiri.